BWSS 7  SINKRONKAN PENGELOLAAN SUNGAI TERAMANG MUAR DAN SUNGAI NASAL PADANG GUCI

oleh -122 Dilihat
oleh

KHAZANAHNEWS.COM** BWSS 7  melakukan sosialisasi dokumen rencana pengelolaan sumber daya air. Terkhusus sumber daya air sungai Teramang Muar dan sungai Nasal Padang Guci Kabupaten Kaur. Seperti diketahui selama ini sungai nasal Padang Guci kalau hujan intensitas tinggi menyebabkan banjir. Begitu juga sungai teramang muar alur sungai yang dikelola dua provinsi Bengkulu dan Provinsu Jambi.


Sungai Teramang Muar yang daerah tangkapan airnya sudah menyusut akibat alihfungsi hutan dan persawahan menjadi perkebunan kelapa sawit. Dampaknya kalau musim kemarau petani kekurangan air. PPK Perencanaan BWWS 7 Bengkulu, Liza Riyani, ST menyampaikan disela-sela sosialisasi di Madelin Hotel Selasa,(5/8) bahwa sosialisasi yang mengundang opd terkait dari Bengkulu dan Jambi untuk mensinkronkan dokumen rencana pengelolaan sumber daya air, “bagaimana implikasinya dilapangan dan apakah masih relevan lima tahun ke depan”?.

Menurutnya pihak menjaring data lewat sosialisasi karena tidak mungkin pihaknya mendatangi satu persatu. Untuk keberlanjutan pengelolaan sumber daya air dikabupaten yang dilintasi sungai teramang muar, yakni sungai Selagan kabupaten Mukomuko pihaknya melalui seksi yang ada di BWSS 7 sudah membangun berbagai infrastruktur jaringan irigasi sekunder maupun primer. Intinya bagaimana pengelolaan sumber daya air sesuai dokumen yang sudah disepakati pihaknya.*** hasanah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.